Aceh Tengah – Sebanyak 5 SK pensiun dan 34 SK kenaikan pangkat Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Dinas Pendidikan Kabupaten Aceh Tengah di serahkan, Selasa (26/9/2023).
Penyerahan SK tersebut berlangsung di kantor Cabang Dinas Pendidikan Kabupaten Aceh Tengah diserahkan oleh Plt. Kacabdin Aceh Tengah atas nama Penjabat Gubernur Aceh.
Semua ASN baik struktural maupun fungsional diharapkan terus melakukan yang terbaik untuk masyarakat, bahkan kesempatan untuk naik pangkat itu tidak semua dimiliki oleh pegawai negeri sipil tersebut, sehingga hal ini juga harus disyukuri
Para ASN yang naik pangkat khususnya, agar menjunjung tinggi komitmen untuk meningkatkan dan memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat.
Penyerahan 5 SK pensiun dan 34 SK kenaikan pangkat pegawai negeri sipil pemerintah Kabupaten Aceh Tengah, Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Aceh Tengah, Oleh Plt. Kacabdin Aceh Tengah atas nama Penjabat Gubernur Aceh berlangsung lancar. (*)