KOTA LANGSA– Posyandu adalah salah satu bentuk kegiatan fasilitas kesehatan yang diutamakan untuk ibu hamil dan anak- anak (balita). Posyandu menjadi perpanjang tangan dari puskesmas untuk memberikan pelayanan dan pemantauan kesehatan yang dilaksanakan secara terpadu. Kegiatan yang dilaksanakan berupa imunisasi, pendidikan gizi, serta pelayanan kesehatan ibu dan anak.
Dalam penyelenggaraanya pun di kelola dari, oleh dan untuk masyarakat dengan dibantu oleh petugas kesehatan. Masyarakat pun dapat memperoleh Pelayanan dari posyandu balita tanpa harus mengeluarkan biaya sedikitpun, sehingga bagi masyarakata kalangan menengah bahwa masih dapat menikmati fasilitas kesehatan posyandu.
Imunisasi adalah suatu upaya untuk menimbulkan/meningkatkan kekebalan tubuh seseorang secara aktif terhadap suatu penyakit, sehingga apabila suatu saat terpapar dengan penyakit tersebut tidak akan sakit atau hanya mengalami sakit ringan. Imunisasi biasanya dilakukan agar kekebalan tubuh seseorang kuat terhadap penyakit. Biasaya imunisasi ini membentuk antibody dalam kadar tertentu dengan cara diberikan cairan berupa antibody dengan cara disuntikan kedalam tubuh. Imunisasi memang tidak memberikan perlindungan 100%, tetapi hanya memberikan ± 80-95% saja, setelah diimunisasi. Namun bagi balita imunisasi sangat penting dikarenakan memiliki kemungkinan yang sangat besar untuk melindungi tubuh balita, bukan berarti imunisasi tersebut gagal.
Imunisasi merupakan salah satu program posyandu balita maupun batita, dimana kegiatan ini biasanya di rancang sebelum melakukan atau menjalankan program-program lainnya. Dimana setiap program ini pada umumnya biasanya memfokuskan pada upaya penyuluhan dan pencegahan. Biasanya kegiatan imunsasi dilakukan pada saat adanya kegiatan posyandu khusus balita maupun batita yang ada di gampong Alue brawe Kec. Langsa kota –kota Langsa.
Untuk mengingatkan para ibu-ibu setelah pasca imunisasi terhadap balita maupun batitanya agar memberikan upaya seperti mengkompres sang anak. Dikarenakan ada pada sebagian anak balita setelah imunisasi selalu diselingi dengan efek samping pasca imunisasi, yang biasa terjadi yaitu berupa demam, atau nyeri atau bengkak pada bagian suntikan sehingga banyak sebagian besar membuat balita rewel.
Biasanya kejadian seperti ini dapat reda berkisar 3-4 hari setelah di suntik imunisasi. Namun ada juga pada sebagian anak yang mengalami alergi parah setelah di imunisasi hingga mengalami kejang. Dan apabila hal tersebut terjadi maka segeralah membawa anak kedokter atau rumah sakit.
Mengenai imunisasi terhadap balita, ada beberapa vaksin imunisasi yang sudah direkomendasikan dokter anak Indonesia adalah sebagai berikut :
- Imunisasi Hepatitis B biasanya vaksin imunisasi ii diberikan dalam waktu 12 jam setelah bayi lahir, yang didahulukan dengan suntik vitamin K minimal 30 menit secelumnya. Imunisasi ini berguna mencegah infeksi hati serius yang disebabkan oleh virus hepatitis B.
- Imunisasi Polio yang berguna untuk mencegah sakit polio yang yang berujung sampai dengan kematian.
- Imunisasi BCG yang berguna untuk mencegah bayi dari terserangnya virus Tb. Biasanya imunisasi ini diberikan kepada bayi yang berumur 2 bulan.
- Imunisasi DPT yang berguna mencegah penyakit difteri, pertusis, dan tetanus.
- Imunisasi Hib biasanya imunisasi ini mencegah infeksi haemophilus influenza tipe B.
- Imunisasi campak
- Imunisasi MMR yaitu imunisasi kombinasi untuk mencegah campak, gondongan dan rubella.
Selain imunisasi biasanya dalam kegiatan posyandu juga akan ada kegiatan pemberian vitamin, berupa vitamin A, obat cacing dan memberikan asupan gizi, berupa makanan bergizi 4 sehat 5 sempurna kepada para bayi maupun balita. Pemerintah sangat berharap kepada masyarakat khusunya Gampong Alue Brawe Kec. Langsa Kota- Kota Langsa agar memberikan imunisasi lengkap kepada setiap bayi agar menjadi benteng kekebalan tubuh terhadap banyaknya wabah virus sekarang.
Kami sebagai mahasiswa IAIN yang telah melaksanakan kegiatan kuliah kerja nyata (KKN) sangat mendukung program pemerintah khusunya tenaga kesehatan dalam kegiatan posyandu dalam pemberian imunisasi kepada bayi/balita. Agar para anak bayi/balita menjadi anak yang tubuh dengan sehat dan ceria. (adv)